Cegah Kecurangan, Relawan Pram-Doel Dirikan Posko Jaga Suara

Kelompok Relawan Jaga Suara dan Kawan 98 menginisiasi pembentukan posko untuk memastikan pilkada Jakarta 2024 berjalan bersih dan berintegritas sehingga mampu menghasilkan pemimpin terbaik. Posko pertama akan resmi diluncurkan di Kelurahan Semper Barat, Cilincing, Jakarta Utara, Kamis, 14 November 2024.

Langkah itu didasarkan pada kekhawatiran atas berulangnya kecurangan yang disuarakan beberapa pihak. Salah satunya adalah tidak tuntasnya penanganan kecurangan pemilu 2024, baik pemilihan legislatif maupun pilpres.

Kekawathiran membesar menyudul adanya kontroversi atas beredarnya video berisi imbauan Presiden Prabowo Subianto agar warga Jawa Tengah mendukung pasangan Ahmad Luthfi dan Gus Yasin.

“Hal itu merupakan lonceng yang menggugah kesadaran kami bahwa warga harus waspada karena tak hanya di Jawa Tengah, di Provinsi Sumatera Utara gejala kecurangan pun dirasakan pula,” ujar Koordinator Relawan Kawan 98, Kelik Ismunanto dalam siaran pers di Jakarta, Selasa, 12 November 2024.

Hasil monitoring yang telah dilaksanakan kelompok relawan itu di sejumlah kalurahan, menurut Kelik, menunjukkan gejala kemungkinan terjadinya kecurangan tersebut. Para relawan menemukan praktik perusakan APK, pembagian sembako serta berbagai barang jenis lain, penghasutan dan pembagian uang.

Posko yang akan didirikan merupakan sentral bagi kegiatan monitoring atas terjadinya kecurangan. Relawan yang menemukan hal itu akan menyampaikan pada divisi hukum tim pemenangan.

Tim Jaga Suara yang mengelola posko akan membuka diri bekerjasama dengan pihak-pihak lain yang mempunyai komitmen untuk mewujudkan pemilu bersih tanpa kecurangan. Hanya dengan hal itu maka pilkada 2024 akan menghasilkan pemimpin baik yang mampu memajukan Jakarta sebagai kota global. (*)

Total
0
Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Prev
Sukarno dalam Pertempuran 10 November 1945

Sukarno dalam Pertempuran 10 November 1945

Pada akhir Oktober 1945, sebuah pertempuran sengit pecah di Surabaya

Next
Bolsa Família, Cara Brasil Memerangi Kemiskinan

Bolsa Família, Cara Brasil Memerangi Kemiskinan

Brasil meringkuk di bawah kolonialisme selama 300-an tahun

You May Also Like
Total
0
Share